Target Tak Realistis, Berujung Meringis



Pernah nggak kenal sama orang yang sering banget menggebu di awal tapi berujung padam di akhir? Biasanya di awal penuh semangat, saking semangatnya netapin banyak target yang akan dicapai dalam waktu berdekatan. Kekacauan timbul karena fokus terpecah. 

Kenalin, orang itu sebenarnya adalah aku. 

Yap, pernah ada masa terlalu banyak hal yang kuinginkan. Parahnya, aku terlalu ambisius sampai tak berpikir realistis. Akhirnya berujung meringis. 

Dari kejadian itu aku mengambil pelajaran bahwa:

Ketika kita terlalu menginginkan banyak hal. Pada akhirnya, tidak ada satu pun yang kita dapatkan. 

Aku mulai melangkah perlahan. Memecah target-targetku menjadi lebih kecil dan realistis. Dengan begitu, mudah bagiku untuk mencapai target itu. Proses-proses yang dilalui terasa lebih berharga dan bermakna.

Yap. Small progress is still progress.




0 komentar